Kuliner: Bubur Ayam Jakarta
Bubur ayam! Siapa yang belum pernah mencoba makanan ini? Kalau belum, saya ada referensi tempat makan bubur ayam enak yang harus Anda kunjungi jika tengah singgah di Surabaya.
Terletak di jalan Raya Manyar 83, depot Bubur Ayam Jakarta ini mulai ada sejak tahun 1998.
Sekilas, dari rupa, bubur ayam ini tak ada bedanya dengan bubur ayam yang lain. Tapi, dari rasa, jangan salah. Disajikan dengan taburan ayam suwir, cakue goreng Ambengan, daun seledri, bawang goreng, dan sawi asin, bubur ayam ini rasanya selangit karena adanya percampuran asin dan gurih dari toping dan bubur. Buburnya sendiri juga tidak terlalu lembek dan kental yang rupanya karena inilah banyak penggemarnya. Belum lagi ditambah kerupuk dan emping sebagai pelengkap yang tentu saja akan membuat suasana makan Anda semakin meriah, kriuk kriuk kriuk.
Bersisian dengan Soto Ayam Pak Djayus, depot Bubur Ayam Jakarta ini buka setiap hari mulai pukul 6-12 dan 17-22. Untuk harga, Anda tak perlu merogoh kocek terlalu dalam. Hanya Rp 10.000 untuk seporsi bubur dan Rp 7.000 untuk setengah porsi, Anda sudah bisa menikmati bubur ayam lezat ini. Tertarik? Berikut ini penampakan dari ponsel saya.

Comments