Kegelisahan Petani Jamur Kota Batu
Pabrik pembuatan baglog Suwatman Memilah serbuk gergaji Kota Wisata Batu memiliki sejuta pesona. Setidaknya begitu yang dikatakan jamak orang dari tetangga Kota Batu. Surabaya, Mojokerto, Gresik, Sidarjo, dan Malang. Bahkan, tak sedikit pula pengunjung kota dengan udara sejuk ini datang dari luar provinsi. Tentu saja, banyak alasan yang membawa mereka datang. Bisa karena adanya tempat wisata keluarga yang semakin subur, juga adanya wisata alam yang kian beragam jenisnya. Mulai rafting, paragliding, hiking, air terjun, dan pemandian air hangat. Tidak ketinggalan pula di kota yang berada di kaki Gunung Panderman ini juga terdapat aneka ragam desa wisata besutan kelompok warga setempat. Salah satu desa wisata yang ada adalah Desa Wisata Tulungrejo. Terletak di kaki Gunung Arjuno, potensi Desa Wisata Tulungrejo sangat beragam. Ada wisata jamur, kelinci, sapi perah, kebun bunga, dan masih banyak lagi macamnya. Namun, yang cukup menonjol, budidaya yang dikembangkan oleh bebe