Pulau Kanawa: Pulau Cantik di Flores Barat
Selamat datang di Kanawa!
Bersandar
Katakanlah, jika semakin ke timur Indonesia, maka
pemandangan lautnya semakin cantik. Begitu pulalah yang ada di perairan Flores.
Tepatnya di Pulau Kanawa. Pulau ini sangat populer dengan kecantikan alamnya. Jernihnya
air laut dan yang bertebaran dimana-mana. Asyiknya, di Pulau Kanawa bisa
digunakan sebagai tempat belajar renang atau pun snorkling karena pantainya
landai. Mirip dengan Pulau Sebayur. Bedanya, Kanawa sangat amat landai. Hampir tidak
bisa ditemukan ikan di tepian. Hanya beberapa ikan berwarna putih dan bintang
laut yang tampak.
Jernih
Purple tree
Sila leyeh-leyeh
Fyi, Kanawa berbeda dengan Kenawa ya. Kalau Kanawa ada di
Flores, sementara Kenawa ada di Sumbawa.
Kanawa sendiri merupakan pulau kecil yang terletak tak jauh dari
Labuan Bajo. Hanya sekira satu jam perjalanan laut, bergantung pada jenis kapal
yang digunakan. Semakin besar kapal, semakin lama waktu perjalanan. Ombak di
sekitar perairan Kanawa lebih bersahabat dibandingkan di dekat Pulau Padar.
Sehingga perjalanan laut lebih santai dan menyenangkan.
Pulau Kanawa ini merupakan pulau komersil alias sudah
disewa. Pengelolanya tentu saja warga negara asing. Beberapa penginapan
berbentuk rumah kecil berbahan kekayuan disewakan lengkap dengan hammock. Di sekitar
penginapan cukup teduh, banyak pepohonan.
Kala itu, kami datang ke Kanawa saat hari sudah mulai panas.
Matahari sedang terik. Tapi di situlah seninya. Air laut tampak cantik tanpa
bersolek. Hijau kebiruan hingga biru. Pasir putih lembut melenakan kaki. Awan dan
kepungan pulau di sekitar menambah eksotis Kanawa. Pepohonan di tepian pantai
memberikan nuansa teduh bagi kami, para pengunjung. Wajar saja Kanawa ramai,
karena memang kawaii!
For rent
Masih kurang keren?
Amboi nian!
Meski siang amat terik, Kanawa kala itu amat ramai. Banyak kelompok
trip turis lokal maupun asing bercampur. Ada juga yang family trip bareng
keluarga kecilnya. Nah, ini yang bikin mupeng:)).
Tak banyak yang kami lakukan di sana selain snorkling dan
main potret. Tapi tentu, mata adalah kamera tercanggih dengan megapiksel
terbesar di dunia. Ada banyak hal yang tidak bisa diabadikan dengan kamera
biasa saking kerennya pemandangan. Di sini perlu disadari kalau pesona Indonesia
tiada dua.
Family trip
Bintang laut
Ikan putih
Kanawa menawarkan pemandangan yang tidak biasa. Ini juga
bisa dinikmati dengan treking sekira 15-20 menit saja. Pemandangan apik Kanawa
akan tersaji di depan mata. Gersangnya rerumputan bercampur satu-dua pepohonan
ditemani angin semilir membikin teduh suasana. Perlu dicoba menghabiskan banyak
waktu di sini. Bersantai di pantai yang meski ramai tetapi masih terhitung
sepi.
Dari atas bukit
Kering gersang
Comments