Bersantai Kala Weekend di Harris Hotel Malang



Ini kali kedua saya menginap di Harris Hotel Malang. Tahun lalu, saya juga menginap di sini tepat seusai sidang tesis dilakukan. Kebetulan, ada undangan dari instansi yang mengharuskan saya hadir di hari yang sama pascasidang. Ya, sekalian refreshing, kan?



Lalu, tahun ini, di saat saya butuh jalan-jalan ke luar kota, mendadak ada undangan dari instansi yang sama. Menginap di hotel yang sama. Dan, materi yang diberikan 11-12 dengan materi tahun lalu. Alhamdulillah, rezeki bayi yang lagi pengen sarapan di hotel, wkwk.



Harris Hotel Malang terletak tak jauh dari Terminal Arjosari. Tepatnya di Riverside alias di tepi sungai. Bukan di pusat kota Malang. Dari sisi jalan raya, bangunan Harris Hotel tak tampak. Sebab, setiap pengunjung harus melewati pepohonan teduh untuk masuk ke bangunan inti hotel. Ya, sekira 300 meter dari jalan raya gitu. Letaknya jadi seperti tersembunyi. Tapi nggak usah khawatir, ada shuttle car yang bisa digunakan jika pengunjung terpaksa harus berhenti di tepi jalan.



Sama seperti tahun lalu, kondisi Harris Hotel Malang masih menyenangkan. Menyegarkan mata dan nuansa santai langsung menyergap begitu sampai. This is what I want!



Fasilitas Harris Hotel Malang terbilang lengkap untuk sekelas hotel berbintang empat (ya iyalah!). Tapi interior yang didominasi dengan warna orange dan hijau membuat saya merasa senang sekali di sini. Dua warna favorit saya yang seketika membuat mood menjadi baik.



Saya mendapatkan kamar di lantai 3. Berbeda dengan tahun lalu, kamar saya saat ini tidak tampak pemandangan gunung. Gak masalah yang penting tidur hotel *norak*.







Nah, karena saya datang untuk sebuah acara yang mengharuskan duduk lebih lama di ruang meeting, otomatis nggak terlalu lama di kamar. Kebanyakan waktu saya habis di ruang meeting dan toilet. Kok? Yalah, sebagai bumil, wajar dong kalau saya bolak-balik ke toilet. Sayangnya, toilet segambreng yang disiapkan hotel di sebelah ruang meeting nggak disediakan cleaning service. Akibatnya, toiletnya kotor dan becek saat banyak peserta rapat menggunakan toilet. Bahkan ada yang selangnya macet. Iyuh.



Memang, sih, dari segi toilet, saya merasa kurang terfasilitasi. Tapi masih banyak fasilitas yang patut diacungi jempol. Apalagi kalau soal makanan. Waaaah, enak semua! Mulai makan malam, makan siang, terkhusus sarapan yang menunya segambreng. Saya suka, saya suka! Di sekitar resto, ada boneka raksasa Harris yang siap berkeliaran menghibur pengunjung cilik. Jadi mendadak wondering suatu saat mengajak anak ke sini #eaaa.









Restoran di Harris Hotel didesain dengan view kolam renang. Kebayanglah gimana segernya nyemplung di kolam, lalu lapar tinggal makan di seberang. Ada tiga kolam renang di Harris Hotel. Mulai ukuran 0,3 meter, 1 meter, sampai kolam renang khusus dewasa. Semuanya bersih dan tampak menyegarkan. Tak jauh dari restoran dan kolam renang, ada fitness centre yang free digunakan bagi pengunjung. Fasilitasnya lumayan lengkap.







Well, overall, Harris Hotel Malang bagi saya adalah hotel yang menyenangkan. Bisa banget dipakai buat leha-leha santai di akhir pekan bareng kerabat atau pun keluarga. Harganya juga cukup terjangkau. Coba cek Agoda, Hotel.com, atau situs-situs pemesanan hotel serupa. So, selamat mencoba menginap di Harris Hotel Malang!

Comments

Unknown said…
wah keren juga ya fasilitasnya, terlihat mewah
Atiqoh Hasan said…
Bener bangeeet. Tempatnya asri di pinggiran kota Malang yang mulai sumpek:))
Artha said…
Hotel ini terbaik di Malang loh, setau saya sih. Tapi belum pernah coba nginep, masih kata temen2 yg udah pernah ke harris hotel ajah
Atiqoh Hasan said…
Pantesaaan. Asik banget hotelnya:)))

Popular posts from this blog

Pengobatan Anak Alergi: Skin Prick Test dan Imunoterapi

Pengalaman Menginap di Bandara Ngurah Rai Bali

Makanan Khas Negara ASEAN Ini Jangan Sampai Kamu Lewatkan